Skip to main content

Isim Makan dan Zaman - Pelajaran 6 - Durusul Lughah 3

Isim zaman  (اسم الزّمان) adalah salah satu bentuk atau jenis isim yang menunjukkan tentang waktu.


contoh kalimat menggunakan isim makan dan zaman



Isim makan (اسم المكان) adalah salah satu bentuk atau jenis isim yang menunjukkan tentang tempat.


Wazan isim zaman dan isim makan


Kedua isim ini dibentuk oleh fi'il (فعل).


Wazan isim makan dan zaman yang dibentuk dari fi'il tsulatsi mujarrad adalah :


1. مَفْعَلٌ (maf'alun)


2. مَفْعِلٌ (maf'ilun).



Wazan مَفْعَلٌ 


1. isim yang dibentuk dari fi'il mu'tal naaqish (ناقص)


Contoh:


a. Fi'il : رَمَى 

Isimnya : مَرْمًى


b. Fi'il : وَقَى 

Isimnya : مَوقًى


c. Fi'il: غَزَا 

Isimnya : مَغْزًا 


d. Fi'il : رَأَى 

Isim : مَرْأًى 



2. Fi'il mudhari yang 'ain fi'ilnya fat-hah atau dhammah.


Contoh:


a. Fi'il : لَعِبَ - يَلْعَبُ 

'ain fi'ilnya pada fi'il mudhari adalah fat-hah (عَ)

Jadi isimnya مَلْعَبٌ


b. Fi'il : طَعِمَ - يَطْعَمُ 

'ain fi'il mudharinya fat-hah (عَ)

Jadi isimnya : مَطْعَمٌ 



c. Fi'il : كَتَبَ - يَكْتُبُ 

'ain fi'ilnya dhammah (تُ)

Jadi isimnya : مَكْتَبٌ 



d. Fi'il : دَخَلَ - يَدْخُلُ 

'ain fi'il mudhari'nya dhammah (خُ)

Jadi isimnya مَدْخَلٌ



Wazan مَفْعِلٌ


1. Fi'il shahih al-akhir, yang 'ain fi'ilnya kasrah.


Contoh:


a. fi'il : نَزَلَ - يَنْزِلُ 

'ain fi'il mudharinya kasrah (زِ)

Jadi isimnya مَنْزِلٌ



b. Fi'il: صَرَفَ - يَصْرِفُ 

'ain fi'il mudharinya kasrah (رِ)

Jadi isimnya مَصْرِفٌ 



2. Fi'il mu'tal mitsaal (مِثَال)


Contoh : 


a. Fi'il : وَعَدَ - يَعِدُ 

Isimnya : مَوعِدٌ 


b. Fi'il: وَقَفَ - يَقِفُ 

Isimnya : مَوْقِفٌ 



Isim yang diakhiri ة


Sebagai tambahan dari kedua wazan tersebut, ada beberapa isim yang ditambah ة (ta marbutah).


Contoh:


مَدْرَسَةٌ , مَنْزِلَةٌ , مَكْتَبَةٌ , مَحْكَمَةٌ



Contoh kalimat menggunakan isim zaman atau isim makan


Contoh isim makan


- هَذَا مَدْخَلُ الضُّيُوفِ = ini adalah tempat masuk para tamu.


مَدْخَلٌ adalah isim makan (menunjukkan tempat).



Contoh isim zaman


- مَوعِدُنَا صَبَاحًا 


صَبَاحًا adalah isim zaman (menunjukkan waktu).


=============================================

Materi pelengkap yang membahas keterangan waktu dan keterangan tempat:


Pembagian isim zharaf

Contoh keterangan waktu dan keterangan tempat


Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar